Minggu, 29 Agustus 2010

Sikap Presiden SBY di dasari pada teori Manajemen krisis

Pidato Presiden Susilo Bambang Yudhoyono tadi malam menuai simpati dari Ketua DPR Marzuki Alie. Pujian Marzuki bukan semata karena SBY adalah Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat.

Melainkan karena pidato SBY, menurut dia, sarat dengan makna. “Apa yang disampaikan Pak SBY menurut saya itu benar. Beliau memahami bahwa manajemen krisis itu berbeda dengan manajemen normal,” ujarnya di gedung DPR, Jumat (5/3/2010).

Presiden dalam pidatonya tadi malam membenarkan langkah penyelamatan Bank Century yang diambil Menkeu Sri Mulyani dan Gunernur BI waktu itu Boediono.

Meski tidak mendapat laporan langsung, SBY bisa memahami bahwa siapa pun yang berwenang saat itu pasti akan mengambil kebijakan serupa. Alasannya karena situasi perekonomian nasional sedang dalam kondisi kritis.

“Beliau sebagai kepala pemerintahan, sebagai orang yang tahu persis masalah ketika itu, jadi beliau mengatakan sesuai dengan fakta waktu itu,” ujar Marzuki.

Meski begitu, Marzuki tetap menghormati hasil akhir paripurna DPR dalam kasus Bank Century, yang menyebutkan ada pelanggaran dalam pengucuran dana talangan. “DPR sudah menjalankan tugasnya. Jadi tinggal bagaimana proses hukumnya saja. Keputusan DPR itu harus diapresiasi sebagai proses politik,” tandasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar